Pages

Monday, November 23, 2015

Update tanaman di awal musim hujan

Pohon buah Kelengkeng yang berbunga di awal November

Adakah di antara pembaca yang ingat dengan lagu November rain nya grup musik Gun n Roses ?

Pertama kali saya dengar lagu itu saat dulu masih sekitar kelas 4 SD, karena kakak saya yang sudah

SMA suka menyetel lagu itu. Juga sering saya dengar di radio kala itu.

Akhirnya karena keseringan mendengar saya jadi suka, apalagi setelah saya sendiri menjadi remaja

berseragam sekolah putih biru dan mulai mengerti bahasa inggris sedikit.

Nah lirik lagunya yang melankolis romantis suka tanpa sadar saya senandungkan ketika ada turun

hujan di bulan November ini.

Rasanya kelabu mengharu biru dan mau bermalas-malasan aja di rumah ditemani teh susu dan roti hangat 

Namun apakah tidak ada yang menyenangkan untuk dipandang di bawah langit November yang

kerap mendung ini ?

Mari ikut berjalan-jalan sebentar menengok tanaman di kebun saya yuk.. Siapa tahu ada yang bisa

membuat kita semangat.

Friday, November 13, 2015

Cerita akhir kemarau (bagian pertama)

Pohon ketapang daunnya mulai kering

Sejak seminggu ini di daerah saya hujan mulai turun, awalnya hanya gerimis di bawa angin. Namun besok-besoknya hujan deras dan lama sudah juga menyapa. Malah kadang disertai angin kencang pula, ngeri kalau melintasi jalan yang banyak pohonnya karena saya lihat bekas tumpukan pohon tumbang yang baru disingkirkan dari jalan. Semoga saja jangan sampai ada korban jiwa karenanya.

Karena itu pula saya minta maaf kalau ada order dari kawan gardeners yang tertunda pengirimannya karena hari hujan. Seperti hari ini yang semua pesanan sudah masuk amplop dan siap kirim tapi ternyata cuaca tidak mendukung. Daripada amplop basah dan rusak lebih baik saya tunda untuk dikirim besok harinya. Maklum saja karena saya pergi mengantar kiriman ke kantor pos naik sepeda motor, repot sekali kan kalau pas hujan deras dan jalanan pas banjir.

Sunday, October 18, 2015

Si cantik yang enak dipandang dan enak dimakan (edisi Purslane)

Tulisan di pintu masuk kantor pos 

Halo semua...
Kali ini perjumpaan kita lewat tulisan lebih sering dari biasanya. Anggap saja saya sedang terkena mood posting hehe...
Tapi jujur saja, latar belakang mood saya justru karena stres dengan kondisi pengiriman pesanan kawan-kawan gardeners melalui pos kilat khusus.
Karena sejak awal Oktober ini Kantor pos daerah saya sering sekali mengalami gangguan. Entah itu kena giliran pemadaman listrik ( kenapa kok tidak punya genset sendiri ya ? ), atau karena komputer dan jaringannya yang error. Kalau yang kedua ini biasanya di meja depan petugasnya ada kertas tulisan "Gangguan" . Pusing memikirkan kinerja Bumn negara ini kok rata-rata masih kurang bagus , termasuk pln dan pos saat ini di daerah saya hiks..

Friday, October 9, 2015

Beberapa tips awal berkebun


A new life begin
Tulisan ini saya persembahkan kepada kawan-kawan yang baru mulai berkebun, karena pertanyaan-pertanyaan merekalah akhirnya timbul ide untuk menulisnya.
Menulisnya pun tidak sekaligus selesai, tapi berhari-hari. Apalagi belakangan ini pemadaman listrik di daerah saya tinggal terjadi setiap hari. Bahkan bisa siang malam.

Meskipun sebenarnya sudah saya berikan garis besar panduan standar penanaman benih tanaman di halaman ini. Namun rupanya beberapa masih bingung dan perlu tambahan penjelasan.
Nah daripada daya mengulang-ulang penjelasan yang sama ke setiap penanya. Mendingan dibahas disini saja biar yang lain juga bisa mengetahuinya.

Monday, October 5, 2015

Kemarau dan kabar tanaman

Sayangnya ini bukan foto negara eropa yang berkabut, tapi daerah Indonesia yang penuh asap
Akhirnya sempat juga meluangkan waktu untuk menyapa para sahabat dan bercerita lagi tentang kabar kebun sederhana di rumah bahagia.
Tak terasa kemarau di daerah saya sudah memasuki bulan ketiga. Alhamdulillah meskipun demikian kami belum mengalami krisis air, mudah-mudahan jangan sampai deh.
Justru krisis asap kebakaran hutan dan lahan yang benar-benar menyiksa. Sehingga membuat malas beraktivitas di luar ruangan.

Thursday, August 27, 2015

Yang tahan panas dong...

Bunga gomphrena dan mawar floribunda
Salam jumpa lagi wahai pembaca dan pencinta flora. Kali ini saya mau bicarakan sesuatu yang bersinggungan dengan yang panas-panas ya. Tapi ceritanya ngga jauh-jauh kok dari dari seputar tanaman hehe..
Topik ini sebenarnya sudah sejak lama ingin saya bahas namun baru kali ini benar-benar sempat saya tuangkan jadi tulisan.

Awal mulanya sih karena saya sering kali (sering sekali malahan) mendapatkan pertanyaan dari para calon pembeli. Contohnya : Tempat saya panas sekali tanaman bunga apa yang cocok ? Atau saya di daerah ini (nyebutin tempatnya) bisa ngga bunga ini (nyebutin bunganya) hidup ?
Atau malahan yang sempat bikin saya kaget ada yang bertanya bunga apa yang cocok di tempat panas dan gersang dan hampir ngga pernah turun hujan ?  *maklum dong kalau secara otomatis daerah semacam gurunlah yang tergambar di benak saya.. maaf ya hehe..

Friday, August 14, 2015

Sekilas update kebun sayuran

Sawi lupa jenisnya hehe...
Hai para pembaca yang baik, terutama para pembaca yang rajin dan mengikuti blog saya.
Beberapa kali saya terima sms dan email yang menyatakan kangen dan ingin tahu gimana kabarnya kebun Happy garden setelah lama ditinggal mudik lebaran.

Beberapa kawan ada pula yang curhat kalau kebun dan tanamannya merana bahkan banyak yang mati karena kekeringan tak ada menyiram.
Maklum saja lebaran tahun ini jatuhnya pas sudah memasuki musim kemarau.

Alhamdulillah tanaman di kebun tidak ada yang mati walaupun sempat was-was juga ditinggal selama 9 hari.

Wednesday, July 29, 2015

Mengenal berbagai umbi dan rimpang bunga (bagian 2)

Hai para pembaca dan kawan berkebun semua. Bagaimana kabar kalian semua ? Semoga selalu sehat dan berbahagia. Pastinya masih pada segar dong karena baru selesai liburan panjang.
Bagi kawan-kawan yang merayakan Idul Fitri setelah berjuang melawan keburukan sifat dan berhasil melakukan pengendalian diri selama 1 bulan sebelumnya, saya ucapkan selamat merayakan kemenangan ya. Semoga kita semua menjadi pribadi-pribadi yang lebih baik lagi.

Wednesday, July 1, 2015

Menanam Rain lily dari biji


Koleksi rain lilyku

Haii.. kita jumpa lagiii...
Kali ini saya mau berbagi tentang caranya menanam Zephyranthes atau rain lily dari biji /benihnya.
Yang belum mengenal tanaman bunga ini bisa berkenalan dulu melalui tulisan saya sebelumnya di sini. Sementara yang sudah tahu persis mari terus membaca ya..

Thursday, June 18, 2015

Tanamanku edisi merah (bagian 2)


Setelah pernah bercerita mengenai tanaman-tanaman di kebun yang berwarna merah di tulisan sebelumnya. Hari ini saya mau lanjutin ceritanya. Karena kebetulan belakangan ini ada beberapa tanaman yang kebetulan merona-rona merah menyemangati suasana dan keberadaan para penghuni kebun lainnya.

Tuesday, June 16, 2015

Mengintip tanaman sayuran di kebun

Sayurr.. sayurrr...
Kemarin sore saat iseng mengamati kalender untuk menentukan tanggal pengajuan cuti lebaran, saya tersadar, ternyata sekarang sudah pertengahan bulan Juni dan saya sama sekali belum menulis dan berbagi cerita. Cepat sekali waktu berlari ya...

Daripada lupa dan sebelum sibuk ria saya sempatkan diri dulu deh bercerita.
Barangkali saja ada diantara teman-teman yang kangen dan ingin mengetahui gimana keadaan kebun rumah bahagia terkini hehe.. Ge er tingkat tinggi :P

Tuesday, May 19, 2015

Tanaman Murbei dan kegunaannya

Buah murbei segar
Kali ini mumpung ada ide dan sedikit waktu luang buat menulis, saya sempatkan untuk berbagi cara dan contoh bagaimana saya memanfaatkan tanaman Murbei di kebun.
Barangkali saja diantara pembaca ada yang pernah melihat atau mengetahui tentang tanaman ini atau malah menanam pohon murbei di rumah tapi tak begitu tahu banyak tentang kegunaannya. Selain sebagai makanan ulat sutera dan kura-kura tentunya.

Bagi kawan-kawan yang rajin berkunjung dan membaca tulisan saya sebelumnya pasti sudah baca tentang tanaman buah yang sebaiknya anda punya.

Sunday, May 17, 2015

Sibuknya My May Days

Sebagaimana tahun sebelumnya, awal bulan Mei ini diawali dengan kehebohan dan kesibukan.
Bagaimana tidak, kalau dari tanggal 1 Mei saja sudah diawali unjuk rasa buruh sedunia. Termasuk di Indonesia dan di daerah tempat tinggal saya juga berlangsung unjuk rasa. 
Untung saja unjuk rasa peringatan hari buruh lalu berlangsung damai saja.
Karena justru hari libur alias tanggal merah begitulah saya bisa puas pergi berkebun.
Tentu saja perginya bareng suami dan anak dong.

Thursday, April 23, 2015

Vanila sun

Sunflower vanila sun in April sky
Berhubung hujan deras sejak pagi, terpaksa rencana ke kebun ujung di batalkan.
Jadinya lumayan ada waktu luang buat saya berbagi cerita.
Kalau hujannya sih masih bisa pakai jas hujan dan payungan tapi jalan masuknya itu lho.. becek berlumpur.

Saturday, April 11, 2015

Memanen benih tanaman

Benih bunga marigold
Kawan gardeners sekalian mungkin pernah bertanya-tanya kapan sih tanaman bunga ini atau tanaman bunga itu siap di panen benihnya.
Mungkin kawan menyukai tanaman itu dan ingin menanam kembali benihnya.
Atau barangkali benih-benih tersebut sudah ada daftar tunggunya alias sudah di nanti teman yang juga berminat menanamnya hehe..

Tuesday, March 17, 2015

March story




Tadaaa... Akhirnya kesampaian juga membuat postingan baru di bulan Maret ini. Setelah sebelumnya sering tertunda dengan berbagai sebab.
Sebenarnya banyak cerita yang ingin saya tulis, tapi kali ini beberapa saya gabung aja jadi satu.

Cerita di kebun :


Keadaan kebun rumahbahagia di bulan Maret 2015 ini terlihat baikan di banding bulan sebelumnya. Karena sepertinya puncak musim hujan sudah berangsur berlalu. Jadinya dalam seminggu hujannya hanya tiap 2 atau 3 hari saja. Selebihnya hangat dan cerah. Tidak seperti sebelumnya yang tiap hari dingin dan becek.

Thursday, February 12, 2015

Mengenal berbagai umbi dan rimpang bunga (bagian 1)

white stripes amarylis
Si cantik amarylis yang mekar

Halo para sahabat yang baik hatinya,
Cerita kali ini tentang sesuatu yang yang letaknya tersembunyi di dalam tanah ya.. sok misteri ya ? padahal udah ketebak dari judulnya hehe..

Saya bahas tema ini karena barangkali ada di antara sahabat pernah mendengar cara perbanyakan tanaman melalui umbi atau rimpangnya (bulbs and rhyzomes).

Monday, February 2, 2015

Tanaman buah yang sebaiknya anda punya

Apel merah impor
Ribut-ribut masalah apel impor yang terkontaminasi bakteri berbahaya menjadi pembahasan dalam keluarga saya. Rata-rata para sanak saudara saling mengingatkan baik secara langsung maupun lewat sms. Bagi saya sih sebenarnya tak terlalu berpengaruh masalah apel impor tersebut,masalahnya saya sekeluarga jarang membeli dan mengkonsumsi buah impor. Menurut saya selain harganya mahal, saya juga takut dengan kualitasnya.

Thursday, January 22, 2015

Cincau lah yauuu...


Selalu sedia cincau
Jika ditanya apa jenis minuman kesukaan saya, maka jawabannya bukan cendol apalagi es krim, tapi es campur. Wah kalau yang satu ini saya ngga bakalan mundur dan nolak, mau hujan atau panas , siang atau malam, lagi haus atau engga asal es campurnya enak dan banyak campurannya pasti saya lahap.

Syukurlah dapat suami yang seleranya sama, jadinya semenjak masa pacaran hingga menikah kalau jalan dan makan berdua rata-rata pilihan menunya beragam kayak bakso, soto dll.

Tapi yang pasti kalau di tempat makannya menyediakan es campur pasti deh sama-sama pesan itu. Kadang malah jika porsi es campurnya besar makannya semangkuk berdua.. romantis khan hehe...

Monday, January 19, 2015

Asyiknya mengalami misteri menanam dari biji



Mendengar kata misteri bakal terlintas hal-hal yang berbau magis dan horor ya teman-teman..
Tapi tenang saya tidak berniat berubah profesi dari tukang kebun menjadi paranormal apalagi dukun hehe.. Soalnya engga ada profesi yang menyenangkan sekaligus menantang selain jadi gardener
( bagi saya lho ya )...

Friday, January 16, 2015

Panduan menanam benih tanaman ala rumahkubahagiaku

melampodium seedling
benih melampodium yang tumbuh
Halo gardeners, artikel kali ini saya buat terutama untuk gardeners beginner alias teman-teman yang baru mulai bertanam ria termasuk buyers Happygarden yang baik hatinya.
Panduan ini semata-mata berdasarkan hasil pengamatan dan pengalaman pribadi saya selama berkebun sejak awal tahun 2010 hingga hari ini. 

Wednesday, January 14, 2015

Serba serbi awal Januari

mawar putih besar
Berbagai bunga cantik untuk taburan

Halo sahabat bloggers maupun sahabat gardeners,
Senangnya bisa mendapatkan waktu luang lagi untuk menyapa kalian dan bercerita tentang berbagai macam hal.
Postingan ini merupakan postingan pertama saya di bulan Januari 2015 ini.