daun nasturtium untuk salad |
benih nasturtium |
Tentu saja saya tidak menolak dan menyatakan rasa terimakasih saya.
Minggu berikutnya, amplop berisi benih bunga nasturtium telah tiba dan tergeletak di atas meja di ruang keluarga saya. Rupanya suami yang menerima dan menaruhnya di sana.
nasturtium baru tumbuh |
Dan benar saja, setelah saya semai dengan cara yang sama, dikubur sedalam 1-2 cm di tanah yang gembur dan lembab. Beberapa hari kemudian muncullah beberapa tunas dari dalam tanah. Bentuknya daunnya lucu sedikit mirip dengan daun lotus namun berukuran mungil yang membuatnya seperti miniature payung dan tampaknya memang lezat hehe... Dari 7 benih nasturtium yang saya semai, ada yang bertunas dalam waktu kurang dari seminggu. Namun ada 1 - 2 benih yang diatas 10 hari baru tumbuh.
Hari-hari berlalu dan tanaman bunga nasturtium saya semakin tinggi dan besar. Usianya kira-kira sebulan lebih sedikit. Memang belum berbunga tapi kok rasanya sudah tak sabar lagi ingin mencicipi daunnya.
Saya merasa seperti anak sapi yang sedang berpuasa, ck..ck.. lebay kan ?
Namun akhirnya kemarin pagi, karena hari libur dan cuaca mendung membuat ingin bermalas-malasan dan tentu saja lapar ingin camilan. Akhirnya saya benar-benar nekat dan memetik beberapa helai daunnya, mencucinya dan akhirnya mencicipinya.
tanaman nasturtiumku di pot |
Berikutnya rasa takut dan ragu saya hilang dan langsung mengunyah sehelai daunnya sekaligus.. Wah kali ini saya yakin kalau saya menyukainya..
Rasanya enak bahkan dibandingkan dengan selada/lettuce yang rata-rata renyah tapi seakan alot. Hanya mungkin sensasi pedasnya yang tidak cocok bagi anak kecil. Tapi buat penggemar makanan pedas sangat cocok untuk dijadikan salad. Cantik dan lezat..
Duh salah sendiri, setelah mencicipi rasa daun nasturtium justru rasanya kali ini saya malah semakin tak sabar menunggu tanaman nasturtium saya berbunga. Semoga selain indah, rasa bunganya juga sesegar dan selezat daunnya..
Tanamannya cepat banget tumbuh tuh, merambat kemana-mana :D .
ReplyDeletePantesan meliuk-liuk gitu ya mbak Nella, kirain karena kurang sinar matahari hihi... Salam towel pipi buat Ben ya mbak ^_^
ReplyDeletesaya kemarin nyoba nanem ini gatot T_T.
ReplyDeletetapi emang saya curiga ma bijinya sih. yah semoga saya bisa nemu seller yang bagus supaya bisa ikut ngerasain rasa daunnya.
penasaran juga sih
Padahal nasturtium bijinya besar dan mudah di tanam..
ReplyDeleteSayang stok nasturtium di saya lagi kosong..
Coba medianya jangan terlalu basah tapi juga jangan sampai kekeringan.
Jangan menyerah ya, semoga lain kali berhasil :)
Saya sudah pingin cari tanaman ini, namun baru tahu setelah mampir ke tempat yang jual tanaman organik.. Suka karena bunganya yang cantik warnanya, kontras dengan hijau daunnya.. Makin senang karena ternyata termasuk edible flower. Saya beli 1 pot kecil untuk ditanam. Semoga berhasil baik nih, mumpung musim hujan.
ReplyDeleteSalam hangat dari sesama penyuka tanaman.
Wiwiek.