Wednesday, December 31, 2014

Kabar kebun dan tanamanku di akhir tahun 2014

growing lily in hot climate
spider lily yang cantik dan wangi
Hai sahabat berkebun, postingan ini merupakan lanjutan kisah tanaman di kebun rumahkubahagiaku musim penghujan ini.
Jika postingan sebelumnya khusus tentang bunga zinnia maka kali ini saya campur saja untuk menghemat waktu dan tempat hehe..

Friday, December 19, 2014

There's something about zinnia..

Zinnia purple prince
Zinnia ungu 

Salam jumpa lagi kawan sekalian,
Bagaimana cuaca di tempat tinggal kalian ? Apakah sama seperti di sini ?

Entah mengapa musim hujan ini bawaannya malas-malasan saja.
Mungkin karena hampir tiap hari hujan, suasananya jadi suram dan dingin. Paling sempat menjepret foto beberapa bunga yang lagi mekar.

Friday, December 5, 2014

Rainbow rose.. Is it real ?

Pernah dengar tentang rainbow rose atau mawar pelangi ?
Atau jangan-jangan sudah pernah melihat gambarnya dan malah sudah kepincut untuk memilikinya.
Sahabat tidak sendiri, banyak kok yang terpesona termasuk saya.

Sedangkan melihat mawar koleksi David Austin saja saya rasanya ngga keruan rasa karena jatuh cinta yang bertepuk sebelah tangan.
Ya iyalah, secara adanya di benua eropa sana hik hiks..
Ditambah lagi dengan adanya mawar pelangi ini, makin pusinglah para pencinta mawar dibuatnya.

Wednesday, December 3, 2014

Membeli kebahagiaan

Sahabat gardeners sekalian, postingan saya kali ini lebih kepada curhatan dari pada berbagi pengalaman hehe..
Sebenarnya selama ini tidak terlalu menanggapi, tapi lama kelamaan terganggu juga. Apalagi jika dialami berulangkali.

Tuesday, December 2, 2014

Menanam bunga pansy dari biji

jam 4 sore yang gerimis dan berkabut
Memasuki musim hujan ini, cuaca di tempat tinggal saya lebih banyak mendung dan berkabut sehingga suhunya jadi lebih sejuk. Mumpung cuacanya bersahabat begini saya mencoba lagi beberapa benih yang gagal tumbuh pada musim panas / kemarau lalu. Benih-benih tersebut adalah benih bunga yang berasal dari negara 4 musim yang biasanya tumbuh dan berbunga di musim semi. Salahsatunya adalah benih bunga pansy atau yang sering diplesetkan dengan sebutan panci oleh teman-teman saya hihi...

Monday, December 1, 2014

Wanted : Sweet strawberries...


Siapa sih yang tak tergoda dengan buah strawberry ? warnanya yang merah, bentuknya seperti hati, aromanya yang wangi khas strawberry serta rasanya yang manis. Nah.. ?! deskripsi yang terakhir itu saya dapat dari membaca cerita tentang strawberry di web gardeners di luar negeri.

Bagi yang di indonesia mungkin tak percaya kalau buah strawberry itu manis. Rata-rata bilang kalau buah strawberry itu asem, paling banter asam manis. Karena kemungkinan varietas strawberry yang ditanam di Indonesia baru varietas strawberry yang rasanya seperti itu.

Thursday, November 27, 2014

Gardener's Tea time

Teh daun lemon balm
Suatu saat saya pernah membaca artikel tentang menurunkan berat badan. Bukan berarti saya gemuk lho teman-teman *mengelak mode on :P
Tapi memang selain hobi berkebun dan memasak saya juga punya hobi lain yaitu membaca.
Justru hobi membaca ini sudah dimulai sejak saya kecil. Bahan bacaan saya beragam, saat masih kecil dari komik seperti donal bebek, bobo, aku anak saleh juga komik-komik jepang.

Wednesday, November 26, 2014

Aku bukan bunga musiman

Judul kali ini terdengar seperti judul syair atau cerpen saja ya ?
Tapi setelah dipikir-pikir, cara yang tepat menggambarkan topik tulisan saya kali ini ya itu deh.
Jangan membayangkan judul tersebut kiasan seperti bunga desa ataupun bunga bank, karena bunga yang saya maksud adalah bunga dalam artian sebenarnya.

Sunday, November 23, 2014

Cara menanam bunga Telang alias bunga Butterfly Pea alias Clitoria Ternatea

growing butterfly pea from seeds
Bunga telang segar yang cantik

Di tengah meningkatnya kesadaran akan kurang baiknya pengaruh pewarna sintetis atau pewarna buatan terhadap kesehatan tubuh manusia membuat saya tertarik menanam tanaman yang bisa dijadikan pewarna alami yang relatif lebih aman untuk di konsumsi.

Bukan mau sok-sok an tapi lebih kepada kepedulian dan kasih sayang saya kepada keluarga. Sekalian mungkin bisa membuat para tetangga dan sahabat juga merasakan hal yang sama. Maklum ditengah berbagai macam ancaman kesehatan yang bermacam-macam, dari polusi udara, air dan sebagainya termasuk makanan dan minuman yang kurang bersahabat sekarang ini. Maka jika kita bisa mengurangi beberapa di antaranya tentunya hal yang positif kan ?

Thursday, November 20, 2014

Cantiknya bunga Portulaca Grandiflora

moss rose warna salmon
Bagi kawan gardeners yang masih asing dengan nama Portulaca grandiflora dan Purslane, mungkin lebih familiar dengan moss rose. Kalau masih merasa asing juga dengan nama tersebut bagaimana dengan bunga pukul 10 ? Pasti udah pada kenal.
Sebutannya sesuai dengan tanamannya, bunganya seperti mawar namun dalam versi mini. Yang jelas tidak berduri, malah daunnya juga cantik, kecil-kecil dan tebal sepanjang kurang lebih 1 inchi.

Saturday, November 1, 2014

Sayur bening bayam putih

white edible amaranth recipe
Sayur bening bayam putih 
Kira - kira seminggu lalu, saya merasa gembira. Sehelai amplop telah berada di tangan saya, isinya beberapa benih yang lama saya inginkan. Diantaranya benih bayam putih dan benih kacang panjang putih. Mungkin banyak yang belum tahu kalau bayam dan kacang panjang ada yang berwarna putih juga. Kalau bayam merah atau kacang panjang merah sekarang sudah mulai beken dan banyak yang membudidayakannya. Kalau ingin melihat kacang panjang merah yang saya tanam ceritanya lihat di sini. Sayang keluarga kami kurang cocok dengan rasa dan tampilan masakan bayam merah yang padahal katanya lebih bergizi itu. Kalau kacang panjang merah sih masih diterima lidah kami, jadi saya masih menyimpan beberapa benih hasil panen untuk ditanam lagi.

Wednesday, October 15, 2014

Tumis bunga pepaya dan ebi

papaya flower recipe / papaya flower stir fry
Tumis bunga pepaya dan ebi lezat
Pernah mendengar kata bittersweet ? kalau diartikan ke bahasa Indonesia mungkin kurang lebih pahit manis artinya. Kedengarannya aneh buat lidah, komentarnya bisa jadi "bikin bingung dan repot saya saja rasa ini".
Sebelum hilang bingungnya mari kita kenalkan lagi dengan istilah saya yaitu "bittergood".
Kenapa saya bilang begitu ? Karena tulisan kali ini membahas sesuatu yang pahit-pahit enak atau enak-enak pahit, terserah opini anda hehe..

Friday, October 10, 2014

Menanam bunga kancing (gomphrena)

Dulu sewaktu kecil saya sering melihat tanaman bunga yang bentuk bunganya seperti telur kecil dan warnanya merah keunguan. Bahkan sekali waktu dalam kenangan itu saya ingat pernah melihatnya di dalam pot di dak rumah ibu.
Ibu saya juga penggemar tanaman, meskipun tidak punya tanah yang luas tapi beliau suka menanam bunga - bungaan serta tanaman bumbu dapur dan herbal  dalam pot di lantai 2. Dari sirih, lidah buaya hingga kencur dan daun pandan beliau tanam di sana. 
Sementara halaman belakang yang hanya seluas 3 x 8 meter dimanfaatkan untuk memelihara beberapa ekor ayam serta menanam sayuran. 
cara menanam bunga gomphrena
kuncup bunga gomphrena stawberry fields
Makanya tak heran kalau hobi beliau menurun ke salah satu putrinya bahkan tergolong lebih akut hehe.. Kenapa ? Soalnya si putri ini walaupun sudah punya kebun mini berukuran 3 kali lipatnya merasa tetap masih kekurangan tempat menanam saja ck..ck..

Balik lagi ke masa sekarang, setelah dewasa saya baru tahu kalau tanaman bunga yang saya lihat itu namanya bunga kancing, adapula yang menyebutnya bunga kenop dan bunga butang. Di luar negeri di kenal dengan nama globe amaranth atau juga gomphrena.

Thursday, October 9, 2014

Tanamanku (edisi merah)

kuncup bunga mawar merah yang mempesona
Jika setiap orang ditanya warna apa yang melambangkan semangat, gairah dan kesenangan ? pasti 99 ,99 % akan menjawab merah.
Dan jika ditanya dengan pertanyaan semisal bunga apa saja yang berwarna merah ? Jawabnya di urutan pertama pasti mawar, baru dilanjutkan dengan bunga - bunga lain yang berwarna merah.

Memang mawar identik dengan warna merah. Bukan berarti warna lain tidak ada, melainkan mawar merah adalah yang paling umum didapati dan merupakan yang paling banyak di sukai.
Dan memiliki kebun atau taman rasanya belum akan lengkap jika belum ada mawar merah di dalamnya. Bisa dibilang dialah ratunya bunga.

Wednesday, October 8, 2014

Bunga - bungaku yang mekar di bulan Agustus (lanjutan)

Setelah sekian lama waktu dipenuhi dengan kesibukan, akhirnya sempat juga melanjutkan postingan tentang bunga - bunga di kebunku yang mekar di bulan Agustus 2014 lalu.
Meskipun baru bisa di selesaikan di bulan Oktober tapi better late than never kan hehe..

Ok deh, mari kita mulai.
Di postingan sebelumnya saya ada bercerita mengenai gerbera yang saya semai dari benih / biji. Dan ternyata berbunga untuk pertama kalinya di bulan Agustus lalu.
Surprise banget, karena tidak menyangka bakal bisa berbunga gerberanya. Sebenarnya sudah pasrah saja menganggap memang benar kalau di indonesia tanaman gerbera hanya untuk daerah sejuk seperti pegunungan.

Monday, September 1, 2014

Bunga- bungaku yang mekar di bulan Agustus

Red orange amarylis flower in bloom
Amarylis oranye 
Di bulan Agustus tahun 2014 suasana riang dan gembira terasa sekali. Karena selain cuaca mulai lebih sering cerah dan hangat. Belum lagi semarak perayaan lebaran Idul Fitri bagi kaum muslimin diseluruh dunia, juga perayaan hari kemerdekaan negara tercinta kita ini, Republik Indonesia.
Kebayang  kan kegembiraan hari raya ? apalagi kalau sanak saudara yang jauh dan bertahun-tahun merantau akhirnya bisa mudik dan berkumpul bersama kita. Saling bermaaf-maafan, bercengkrama dan makan-makan hidangan istimewa, membagikan uang lebaran kepada anak-anak termasuk saling berkunjung ke tempat handai tolan. Rasanya ingin lebaran selamanyaa ^_^

Friday, August 29, 2014

Sweet (golden) kiwi..


sweet kiwi fruit
green kiwi dan golden kiwi yang menggoda
Satu siang yang cerah di hari libur rasanya rasanya sayang jika hanya digunakan untuk bermalas-malasan saja. Sebab itulah suami tercinta mengajak kami pergi jalan-jalan. Kali ini pilihannya jatuh pada pergi ke pusat perbelanjaan alias mall hehe... Soalnya dia dan sikecil ingin bermain di arena permainan yang ada disana. Nah setelah beberapa saat tertawa geli menonton tingkah lucu mereka saat bermain, saya teringat bahwa ada beberapa keperluan dapur yang stoknya tinggal sedikit. Saya katakan pada mereka bahwa saya mau pergi berbelanja sendiri mencari keperluan itu di swalayan yang ada di dalam mall itu juga. Dan jika mereka sudah selesai bermain, mereka bisa menyusul saya kesana.


Sunday, August 10, 2014

Cara menanam bunga nasturtium dari benih

edible flowers
daun nasturtium untuk salad
Semua orang yang cukup lama mengenal saya tahu tentang kegemaranku akan bunga. Sehingga jika ada bunga yang cantik atau unik mereka suka menunjukkan atau menceritakannya pada saya. Tentu saja saya selalu antusias mendengarnya. Bahkan tak jarang membuat saya kepingin memilikinya. Jika memang terlihat ataupun terdengar begitu menggoda.

Monday, July 14, 2014

Cosmos double click fever

Menanam cosmos double click
Bunga cosmos double click putih

Ingatkah anda tentang postingan saya yang tentang bunga annual favorit saya yang bisa dijadikan bunga potong ? Kalau anda lupa atau mungkin belum pernah membacanya, anda bisa melihatnya di sini
Disana anda akan mengetahui kalau salah satunya adalah bunga cosmos. Alasannya kenapa saya menyukainya juga ada di postingan tersebut.

Thursday, July 3, 2014

Menanam asparagus

Pertama kali saya mengenal asparagus mungkin sekitar 3 - 4 tahun yang lalu (saya lupa persisnya ), yaitu saat saya menonton sebuah acara memasak pada channel dari luar negeri di televisi. Yang menjadikan saya suka dengan acara memasak tersebut adalah sang koki sering sekali memasak outdoor. Favorit saya adalah jika dia memasak secara simple di kebun dibelakang rumahnya dengan menggunakan bahan-bahan berupa sayuran dan tanaman yang yang ada di kebunnya tersebut. Itu salah satu alasan yang membuat saya terobsesi mempunyai rumah dengan kebun belakang yang bisa digunakan untuk berkebun secara sederhana.

Sunday, June 29, 2014

Rahasia mengapa saya suka berkebun

Tidak sekali atau dua kali saja saya mendapat pertanyaan sekaligus tatapan heran dari orang - orang di sekeliling saya termasuk saudara - saudara saya hehe..
Semua orang bilang kenapa saya demikian repot menanam sesuatu yang nyata - nyatanya banyak di jual alias tinggal beli. Seperti sawi, pakchoy, tomat, cabe dsb yang memang tersedia melimpah apalagi di pasar.
Kalau sesuatu seperti bunga atau tanaman yang memang sulit di dapat ya masih wajarlah.. Demikian yang sering saya dengar.

Menanam swiss chard

swiss chard seeds picture
beginilah bentuk benih / biji swiss chard

Jika ada beberapa jenis sayur yang bisa membuat saya sangat - sangat tertarik untuk menanamnya salahsatunya adalah swiss chard. Yap, saya jatuh cinta pada pandangan pertama pada tanaman sayur ini. Bagaimana tidak jika selama ini sayuran daun yang saya lihat dan saya tanam rata-rata warnanya hijau dan hijau saja. Akibat melihat swiss chard di internet, melihat swiss chard di televisi akhirnya saya melihat swiss chard dimana-mana termasuk di dalam mimpi haha...

Tuesday, June 24, 2014

Cara menyimpan umbi tanaman bunga dan cara cold treatment umbi bunga dari negara 4 musim

umbi bunga gladiolus setelah 3 bulan disimpan

Bagi para gardeners sejati, pasti pernah pernah mengalami yang namanya suka duka menanam tanaman dari benih / biji. Benar - benar tantangan karena mencoba membuat sesuatu yang tadinya kecil dan terlihat mati menjadi tumbuh dan besar. Ibarat membesarkan anak hanya yang ini sulitnya tidak bisa berbicara mengenai apa yang di inginkan dan diperlukannya. Jadi trial dan error sudah menjadi bagian tak terpisahkan dalam kehidupan para gardeners sejagat hehe..

cara menanam kacang kapri atau kacang ercis ( Pea )

benih kapri 

Sebelum mulai membagikan cerita dan tips cara saya menanam kacang kapri, mungkin lebih enaknya kita berkenalan dulu dengan sayuran yang satu ini.
Kacang kapri dan ercis ( selanjutnya kita sebut pea saja dulu ) sebenarnya adalah satu keluarga yang kemudian terbagi lebih berdasarkan what to use nya..

Growing asparagus pea yuk...


Bunga kecipir di kebun

Asparagus pea ? mendengarnya mungkin bingung.. karena itukan nama 2 jenis sayuran yaitu asparagus dan pea (kacang polong). Namun saya bukannya melantur lho, memang benar ada jenis sayur yang dinamai demikian. Karena konon katanya jenis kacang / polong ini rasanya menyerupai asparagus. Penasaran kan ? begitu juga saya.. dari hasil riset meriset saya di web luar negeri saya temukan fakta bahwa ternyata eh ternyata sayuran yang dijuluki asparagus pea itu adalah.. KECIPIR... *nganga.com deh haha...

Thursday, June 19, 2014

Resep waffle yang lezat

delicious waffle recipe
delicious crispy soft waffle

Apa yang lebih menyenangkan saat bangun pagi di hari libur yang sejuk tapi cerah ? jawabnya berkumpul bersama keluarga dan makan waffle hangat buatan sendiri. Tentu saja waffle membuat suasana lebih ceria, apalagi kalau membuatnya juga bareng anggota keluarga. Dijamin lebih seru dan heboh hehe...
Oke, langsung saja saya bagikan resep dan cara membuat waffle yang enak dan lezat..

Tuesday, June 17, 2014

Save our bulbs (selamatkan para umbi)

Judulnya mungkin terdengar sangat berlebihan, namun hal tersebut benar terjadi dan benar saya lakukan. Berawal dari keinginan memiliki beberapa tanaman bunga yang 3S (baca : sangat sulit sekali) dicari di 
umbi bunga lily yang rusak
negara tropis Indonesia tercinta ini. Maka nekat menghubungi sahabat sesama blogger yaitu seorang wanita cantik dan baik hati yang  berdomisili di negara 4 musim nun jauh di mata.  Singkat cerita tibalah harinya dimana paket berisi umbi bunga yang saya idam - idamkan berhasil sampai dengan selamat di tangan saya. Namun meskipun begitu rupanya cerita ini belum saatnya mengalami happy ending, karena begitu saya buka dengan perasaan campur aduk antara senang dan penasaran, saya tertegun.. Beberapa diantara umbi bunga tersebut dalam keadaan memprihatinkan, terlihat lembab dan berjamur terutama umbi bunga lily. Pasti dikarenakan terlalu lama berada dalam paket yang menempuh perjalanan panjang. Beberapa saat kemudian reaksi saya adalah PANIK...

Wednesday, June 11, 2014

Tanaman buah yang ku tanam dari biji

barbados cherry
buah cherry barbados

Beberapa tahun lalu saya pernah penasaran bagaimana rasa beberapa buah tertentu. Namun kala itu tak ada yang menjual buah tersebut di pasaran bahkan bibitnya pun masih sulit didapat. Beruntung ada beberapa teman dan keluarga yang baik hati berhasil mendapatkan dan mengirim benih / biji tanaman buah tersebut.
Jadilah proses penantian yang lumayan panjang bahkan kadang terasa begitu lama sampai mereka terabaikan. Hanya tumbuh dengan air hujan dan sinar matahari saja..

Resep muffin jagung lezat

cherry barbados
corn muffin with barbados cherry

Pada kesempatan kali ini, saya mau berbagi resep kue muffin jagung yang enak. Kue muffin ini enak disajikan dan disantap kapan saja. Untuk sarapan misalnya disajikan bersama secangkir kopi, sehabis makan siang, sebagai snack pendamping minum teh kala sore hari atau teman menonton televisi bareng keluarga pada malam hari.
Bahkan bisa jadi alternatif diet yang menyenangkan (menurut saya sih) bagi yang sedang berkelebihan pada berat badan. Caranya cukup menyantap 2 buah muffin sebagai pengganti nasi dan aneka lauk pauknya. Dan muffinnya bisa di modifikasi dengan tambahan cincangan wortel dan kacang polong (ercis). Dan jagung bisa diganti dengan labu merah atau ubi jalar kuning. Semuanya lezat kok..

Saturday, June 7, 2014

Easy to grow annual cut flower ( 5 favoritku )

cahaya-4every1/simple cut flower
simple lovely cut flower

Bertahun-tahun sudah rasanya hobi menanam ini menjadi bagian dari diriku. Selama bertahun-tahun itu juga saya telah menanam berbagai macam tanaman. Dari buah-buahan, sayuran, dan tentu saja bunga-bungaan meskipun hanya secara sederhana dan skala rumahan dengan lahan terbatas.
Berbicara mengenai kebun dan taman, kebun atau taman mana sih yang lebih indah dibandingkan kebun dan taman yang di dalamnya juga di penuhi berbagai macam bunga. Entah hanya berukuran kecil atau beruntung memiliki tanah kebun yang luas, tapi bunga-bungaanlah yang sesungguhnya membuat semuanya lebih terlihat ceria. Bagaikan bintang-bintang di langit atau permata yang berkilauan di tengah kehijauan.

Tanaman jaheku yang sedang berbunga

cahaya-4every1/ginger
ginger flower  

Ginger.. adalah bahasa inggris untuk jahe. Terdengar hangat dan eksotis ya ? Sehangat rasa jahe.
Siapa sih yang tidak kenal jahe ? terutama wanita yang hobi masak. Jahe termasuk dalam kategori herbal dan rempah. Penggunaannya tidak terbatas, dari makanan dan minuman saja, namun juga sebagai obat alami.
Pada makanan contohnya sering digunakan pada sup, karih, bubur ( dari bubur ayam sampai bubur kacang hijau ) bayangkan kalau ngga pakai jahe, rasanya bakal ada yang kurang. Pada minuman misalnya wedang jahe, lemon jahe, kopi jahe dll. Untuk kue bisa diolah jadi ginger cake atau ginger cookies (biskuit jahe). Sedangkan sebagai obat herbal jahe dipercaya berkhasiat untuk ramuan obat batuk, mengatasi masuk angin, menghangatkan dan menjaga daya tahan tubuh hingga konon membantu masalah keperkasaan.

Wednesday, June 4, 2014

Tanaman dan bunga untuk tempat teduh (shade garden)

Impatiens athena apple blossom
Kadang-kadang seorang hobis tanaman begitu antusias menanam segala macam sehingga lahan yang tersedia telah penuh sesak berbagai jenis tanaman. Tapi apa itu bisa menghentikan kita ? tentu tidak haha...
Berbagai cara dilakukan untuk bisa mengatasi masalah ini, termasuk dengan cara pakai pot gantung karena dibawah udah berjejal tanaman, atau vertical garden supaya bisa lebih hemat lahan atau malah rooftop garden. Intinya adalah supaya hobi menanam bisa tetap dilakoni apapun yang terjadi hihi...

Friday, May 30, 2014

Pupuk alami (dari kulit telur)

Telur ayam

Saat di sekolah kita belajar tentang berbagai macam vitamin dan mineral serta manfaatnya. Vitamin A , B, C, D, E, K. Mineral seperti Zat besi (iron), Magnesium, Kalsium dan sebagainya. Nah yang saya sebutkan terakhir yaitu Kalsium diperlukan manusia untuk metabolisme tubuhnya. Termasuk untuk kesehatan tulang dan gigi. Namun apa sih sumber Kalsium itu ?
Selain pada susu, yoghourt, dan keju, kalsium juga terdapat pada makanan lain termasuk sayur, buah dan ikan terutama tulangnya. Makanya kita sering dianjurkan sebaiknya memakan ikan kecil beserta tulangnya sebagai asupan yang memenuhi kebutuhan kalsium harian.
Selain tulang ikan apalagi sih sumber kalsium lainnya ? Jawabnya adalah cangkang telur alias si kulit telur.

Beberapa hama dan penyakit pada tanaman

Pengalaman dari hobi menanam membuatku mengenal beberapa jenis hama dan penyakit pada tanaman.
Awalnya sempat mengira kalau hama dan penyakit adalah hal yang sama. Namun ternyata berbeda..

Wednesday, May 28, 2014

Need identify please...

Bunga ungu yang cantik
Sampai hari ini saya tidak tahu nama bunga indah ini. Padahal sudah bertahun-tahun berlalu dan selama itu pula bunga ini tak pernah absen memperindah sudut gerbang depan rumah. Seandainya saya membelinya di nursery tanaman mungkin lain lagi ceritanya. Bunga ini saya dapat dari teman lama yang bertahun-tahun juga tak berjumpa setelah dia balik ke kampung halamannya.
Untuk penggemar warna ungu, bunga ini benar-benar memanjakan mata.

Pink Ruellia

Bunga di atas adalah nama bunga yang pada mulanya tak terlalu kuperhatikan.. Terdengar kejam ya ? Maklum saat itu saya lagi sibuk-sibuknya menyemai dan merawat tanaman sayur lainnya. Apalagi bunga ini belum pernah berbunga meskipun dia demikian tangguhnya menghadapi kemarau panjang. Jadilah dia hanya seperti diam bertahan dan membisu. Setelah dipikir ternyata kasian banget dianya dan memang kejam sayanya hiks..
Pink Ruellia in bloom
Tapi ternyata sejak pertengahan musim hujan bunga pink ruellia memutuskan untuk membalas perlakuan saya dengan bersahaja, mengeluarkan kuncup-kuncup bunga hingga akhirnya saya tersadar dan mulai memperbaiki keadaan hehe... 
Minggu-minggu berikutnya semakin saya insyaf dan merasa beruntung memiliki tanaman bunga Pink ruellia ini. Dan ingin membagi keindahannya kepada anda..

Tuesday, May 27, 2014

Baby corn and pea stir fry..


Tumis jagung muda dengan kapri
Dulu saya pernah terkesima melihat seorang wanita membawa mangkuk plastik kemudian berjalan ke halaman rumahnya. Dari kejauhan saya lihat tangannya sibuk memetik sesuatu dan memasukkannya ke
dalam mangkuk plastik itu. Semakin dekat saya berjalan semakin jelas apa yang dilakukannya. Ternyata dia memanen sesuatu yang mirip dengan buncis tapi lebih pendek dan pipih. Belum pernah saya lihat sebelumnya tanaman ini, merambat lebat dengan daun yang unik dan cantik di mata saya. Belum lagi buahnya tampak hijau segar menggoda meskipun entah mau dibuat apa dan bagaimana rasanya namun hati saya ikut merasakan antusias dan senangnya perasaannya saat memetik hasil tanamannya.

Monday, May 19, 2014

Resep Ikan patin panggang dan goreng yang mudah dan enak

ikan patin panggang
Biasanya anak-anak kurang menyukai ikan, kalau pun suka mereka hanya menyukai ikan tertentu dan dimasak dengan masakan tertentu. Untunglah Tuhan menganugerahi saya dengan anak yang pintar dan baik serta tidak terlalu rewel dalam hal makanan. Apalagi jika itu masakan yang dibuat oleh mama atau neneknya. Dia akan dengan senang hati dan lahap memakannya lalu memujinya. Walaupun itu adalah menu yang jarang disukai anak-anak seusianya, contohnya adalah ikan. 
Dia suka dengan berbagai jenis ikan dalam berbagai menu masakan. Digoreng, Dipanggang maupun di buat dalam masakan berkuah. Dari berbagai jenis kesukaannya, saya akan berbagi salahsatunya yang sangat simple yaitu ikan patin panggang atau roasted cat fish katanya haha...

Saturday, May 17, 2014

Bunga torenia (wishbone flower) yang unik


cahaya-4every1.blogspot.com
purple torenia
Dulu waktu saya belum terlalu kemaruk dengan tanaman, saya pernah diajak kawan untuk bertandang kerumahnya untuk mencicipi masakan buatannya (dia lagi gembira karena sukses mempraktekkan resep baru rupanya). Saya sih senang-senang saja menerima undangannya hehe..
Singkat cerita setelah acara makan-makan dan rumpi ria saya siap-siap untuk berpamitan pulang.

Namun saat akan melangkah keluar dari teras rumah kawan tersebut, pandangan saya tak sengaja tertuju pada sudut terasnya dan bagaimana bisa hal secantik itu bisa luput dari perhatian saya. Bunga bunga mungil yang lucu dan begitu indah berseri-seri tampak menceriakan sudut terasnya.

Friday, May 16, 2014

Arti kata dari berbagai istilah dalam dunia tanaman

Seringkali penggemar tanaman menjumpai berbagai kata atau istilah yang dipakai namun kita tak mengerti apa artinya. Jangan merasa bodoh duluan karena sebenarnya rata-rata banyak (termasuk penulis dulunya) yang belum mengetahuinya terutama pemula yang baru saja tercebur atau malah menceburkan diri ke dalam dunia flora yang sekali masuk anda akan betah di dalamnya hihi..
Nah jadi untuk membantu anda yang terjebak agar tidak hanya melongo kebingungan sebaiknya kita pelajari bersama-sama beberapa istilah yang lazim kita temui. Contohnya kita sering bertanya-tanya apa arti dari annual, perennial dan biennial. Atau apa arti / maksud dari determinate dan indeterminate. Juga apa arti dari heirloom, hybrid, dan GMO. Saya berusaha semampunya untuk menjadikannya ringkas namun jelas. Oke, silahkan disimak :

Bunga zinnia (whirlygig edition)

 Ada perasaan sentimentil sekaligus senang saat melihat kupu-kupu, apalagi jika mereka berterbangan di 
 hamparan bunga. Bagaikan sebuah kepingan surga yang dijatuhkan Tuhan ke bumi agar para hambanya lebih semangat berusaha meraih status penghuni surga kelak. Semoga kita termasuk yang abadi di dalamnya.. aminnn.... 
yellow zinnia whirlygig

Bicara lagi mengenai kupu-kupu, semua tahu kalau serangga cantik ini menyukai bunga. Berbagai macam jenis bunga. Namun ada jenis-jenis bunga yang sepertinya sangat disukai kupu-kupu, bahkan keberadaan bunga-bunga ini seperti magnet yang mengundang kedatangan kupu-kupu. Salahsatunya adalah bunga zinnia, yang di Indonesia sering disebut bunga kertas. Zinnia merupakan jenis bunga yang kaya dengan berbagai macam bentuk dan warna. Juga dengan berbagai ukuran dari yang pendek seperti zinnia liliput, zinnia persian carpet, zinnia thumbellina dan lainnya hingga yang berukuran tinggi semisal zinnia pompon, zinnia dahlia, zinnia cactus, zinnia california giant dan lain-lain.
Zinnia merupakan satu dari 5 bunga annual kesukaan saya. Sangat mudah ditanam dan tidak rewel dalam hal perawatan bahkan bisa dibilang minim perawatan.

Thursday, May 15, 2014

Menanam tomat cherry

Red cherry tomato
Tomat, salahsatu yang hampir tidak pernah tidak ada dalam menu harian. Entah dalam bentuk irisan pada sandwich, potongan pada masakan berkuah, diulek bersama cabe untuk dijadikan sambal, dibuat jus, sampai diolah menjadi saus tomat dan seterusnya.. dan seterusnya...
Maka daripada itu rugilah orang yang tidak mau menanam tomat hehe..
Dilihat dari jenisnya ada berbagai macam jenis tomat, termasuk berbagai bentuk dan warna. Dari yang berukuran kecil hingga yang berukuran besarrr..
Dari yang berwarna merah seperti yang biasa dilihat sampai warna-warna unik dan indah seperti kuning, pink, coklat, ungu hingga kehitaman bahkan beberapa tomat tertentu memiliki berbagai campuran warna pada tiap buahnya...

Sawi australia ?


bunga sawi australia yang cantik
 Dikala banyak waktu senggang saya lebih sering memanfaatkannya dengan menanam.. Terutama yang indah dan bermanfaat. Salahsatunya saat iseng santai berselancar di internet mengenai sayuran, tertumpu pandangan saya pada sosok tanaman yang dipromosikan penjualnya dengan nama sawi australia. Ini betulan sawi bukan ya ? Kok tidak mirip.. tapi kok cantik.. 
Daripada sibuk memikirkannya saya putuskan menghubungi penjualnya dan menanyakan ketersediaan benihnya. Singkat kata, benih saya terima dan saya segera mulai menanamnya.

Cara menanam bunga dianthus ( baby doll mix )

Dianthus baby doll
Suatu hari terdengar suara pintu rumah diketuk, bergegas saya membuka pintu karena suara ketukannya sekarang dibarengi suara posss.... Sepertinya suara pak pos nih. Benarlah, pintu dibuka sibapak langsung mengulurkan amplop berwarna putih, ada surat mbak, kata beliau.

Dengan rasa heran saya terima amplop tersebut sembari berucap terimakasih. Setelah beliau pergi saya masih sibuk bingung mengecek pengirimnya yang ternyata seorang teman di luar pulau. Oh dari si ini, batin saya.. tapi kok dia ga bilang apa-apa ya.. hmm.. penasaran saya buka ternyata isinya beberapa bungkus benih tanaman. Wah surprise dong, apalagi nama benihnya terdengar asing semua..

Wednesday, May 14, 2014

Menanam teratai dalam baskom

Judulnya kok terdengar menyedihkan ya ?
Well, sebaiknya ngga usah dibahas kalimat yang menggambarkan kemauan yang kuat namun keterbatasan menghalangi *halah lebay...
Tapi jujur deh siapa sih yang ngga terpesona jika melihat lotus dan teratai yang tengah mekar di kolam ?
Pasti membuat seseorang merasa sejuk dan romantis.. Nah bagaimana jika anda ingin membawa perasaan itu ke rumah anda, namun tak punya lahan dan mungkin dana (atau malah kedua-duanya hihi..) yang cukup untuk membuat kolam ?
Jangan putus asa dulu, ibarat kata pepatah tak ada rotan akarpun jadi maka tak ada kolam baskompun jadi hehe.. Caranya sebenarnya ngga serumit yang dibayangkan

Menanam cosmos yuk...

cosmos bright lights

 Apa itu cosmos ? Kalau dijelaskan jadinya bakal panjang bin lebar deh, ngga cukup waktu dan tempatnya hehe.. Maka dari itu dipersempit aja dan sesuai topik menjadi apa itu bunga cosmos ?
Bunga cosmos adalah bla..bla.. Yah daripada ngetik kepanjangan dan bikin bosan, mendingan klik dan baca link tersebut kalau memang pengin kenal lebih jelas dengan bunga ini.

Bunga cosmos ini salah satu tanaman annual yang saya sukai banget, selain zinnia, marigold de el el *capek nyebut semua yang ternyata banyak haha...
Kenapa saya suka bunga cosmos ?

Tuesday, May 13, 2014

Membuat pizza sendiri

delicious homemade pizza 

Suatu waktu kita bisa terserang rasa malas, entah malas dalam bentuk apa saja. Salahsatunya diantaranya tiba-tiba malas makan. Nah hal ini kerap terjadi pada saya, bukan sakit atau ngidam tapi hanya lagi malas aja makan. Terutama jika menunya lagi tidak pas dengan selera..
Nah suatu hari pernah keserang malas makan nasi, maunya selain dari itu, entah roti, ubi, mie pokoknya lagi ngga nafsu sama nasi. Tapi kan tetap harus makan, soalnya telat makan perut dah kelimpungan dan kaki mulai gemeteran hehe.. Jadilah sibuk sibuk didapur bikin ini itu, diantaranya bikin pizza.
Jadi ikutan lapar saat membacanya ? Yuk intip resepnya...

Zephyranthes lily, si lily hujan..

Pink zephyranthes jumbo

Mendengar dan membayangkan bunga lily pasti yang terlintas dipikiran kita pasti kecantikan yang mahal.. Tentu saja karena sudah sejak dulu kita diberi gambaran kalau bunga lily sulit diperoleh di Indonesia karena tidak cocok dengan iklim negara kita ini.

Sunday, May 4, 2014

AMAZONE BUTTERNUT ALIAS KACANG MENTEGA

kacang mentega aka amazone butternut

Kacang mentega ? Pasti anda bertanya-tanya, apakah ini sejenis selai atau jenis kacang baru semisal alpukat mentega, singkong mentega dll.. Bisa dibilang demikian sih, meskipun jelasnya ini adalah sejenis tanaman yang buahnya unik..
Tanaman ini bentuknya pohon yang rimbun, berbuah sepanjang tahun tanpa mengenal musim...
Bunganya kecil-kecil dan banyak berwarna kuning, sementara buahnya berbentuk bulat lonjong sedikit mirip dengan buah melinjo namun lebih besar. Buah muda berwarna hijau lalu berubah oranye dan akhirnya berwarna merah saat matang.

Friday, May 2, 2014

SATE DAGING PAPRIKA



Biasanya saya berbelanja bahan makanan 2 kali dalam sepekan. Kenapa ngga tiap hari ? Ini adalah salahsatu tips berbelanja dari saya. Karena bagi saya lebih hemat waktu, tenaga dan biaya. Kan ada mesin pendingin, biasanya bahan makanan masih bagus kondisinya dalam 3-4 hari. Kebiasaan saya juga kalau berbelanja suka mix and match, maksudnya saya belanja bahan makanan misalnya sayuran yang bukan hanya untuk 1 jenis makanan tapi bisa untuk beberapa jenis masakan. Misalnya saya membeli ayam, daging, udang , wortel, kol, kentang, buncis, sawi, timun karena bisa di jadiin beberapa jenis masakan. Contohnya : tumis udang , udang goreng, capcay, sup ayam , daging panggang, sambal goreng, lalapan bahkan pizza..

Wednesday, April 30, 2014

CARA MENANAM PAPRIKA

Hari gini siapa sih yang tidak mengenal paprika ? Itu lho cabe yang bentuknya besar dan rasanya tidak pedas bahkan cenderung manis.. Maka dari itu di luar negeri lebih dikenal dengan sweet bell pepper. Tapi paprika ternyata juga terdiri dari bermacam warna dan ukuran. Dari yang lebih besar dari genggaman tangan hingga ukuran mungil alias mini. Nah kali ini saya mau berbagi pengalaman tentang cara menyemai benih paprika.

Benih paprika yang saya tanam adalah benih paprika impor yaitu paprika colour spectrum dan paprika mini.
Paprika colour spectrum adalah paprika berukuran standar tapi dengan berbagai macam jenis warna dalam satu bungkus kemasan. Sementara paprika minimix adalah paprika berukuran kecil alias miniaturnya paprika. Dalam kemasan yang saya beli sepertinya terdiri dari 3 macam warna paprika mini. Bagi yang pernah menanam cabai pasti mengetahui bahwa benih cabai perlu waktu yang lebih lama untuk berkecambah dibandingkan benih sayuran lainnya. Jadi perlu sedikit ketekunan dan kesabaran dalam prosesnya.  Namun tentu saja, ada cara untuk lebih mempercepat proses tersebut.

Saturday, April 26, 2014

Cara menyimpan benih tanaman


Kalau anda seorang penggemar tanaman pastinya anda sedikit banyak mengetahui cara perbanyakannya. Entah lewat biji, stek, rimpang, umbi dan sebagainya.
Namun barangkali tak banyak yang tahu cara menyimpannya.
Contohnya biji atau benih tanaman akan lebih baik disimpan diwadah yang kering dan kedap udara lalu disimpan ditempat yang sejuk yang tidak terkena sinar matahari. Kenapa gitu aja kok repot ? Ya mesti repot kalau anda ingin benih benih tanaman anda lebih tahan lama dan terhindar dari kerusakan, baik kerusakan fisik semisal berjamur dan busuk dan kerusakan mutu/kualitasnya dengan cepatnya penurunan germinasi benih tersebut.

Friday, April 25, 2014

CARA MENANAM KOL MERAH


Red cabbage alias kol merah adalah termasuk sayuran favorit di kebun saya. Membayangkan akan memetik sayuran segar dan organik dari kebun sendiri serta menyajikan untuk keluarga tercinta adalah pemompa semangat saya. Belum lagi kegiatan ini bisa dilakukan bersama keluarga tercinta terutama anak-anak sambil belajar tentang alam, menjadikannya kedekatan dan saat-saat yang sangat berharga bagi saya.

Cara menanam Morning glory dan Moonflower

Sesuai judulnya, kali ini saya mau sharing tentang menyemai benih bunga Morning glory dan moonflower.
Perlu diketahui dulu bagaimana rupa benih atau biji morning glory (MG) dan Moonflower (MF) itu.
Biji MG biasanya mirip sekali dengan biji kangkung dengan warna coklat muda sampai coklat gelap. Ukurannya juga mirip benih kangkung, hanya pada Japanese morning glory yang ukuran bijinya lebih besar. Bisa dilihat pada gambar berikut ini :

Perbandingan biji MG dan MF

Pada gambar di atas terlihat bahwa meskipun sama sama moonflower tapi biji moonflower lavender berbeda jauh dengan biji moonflower putih. Kalau moonflower lavender benih dan ukuran bunganya mirip dengan morning glory biasa hanya saja mekarnya pada waktu sore hari seperti moonflower putih.
Woww



Topik kali ini pingin bercerita tentang easy to grow flower but the effect is wowww...
jadi mengenai tanaman bunga yang gampang numbuhinnya dan selama tidak ada gangguan luar biasa, hasilnya ngga bikin kecewa alias bikin bangga..

Morning glory

Morning glory adalah sejenis bunga merambat dengan banyak jenis dan warna. Informasi lengkapnya bisa anda cari di internet dengan mengetikkan morning glory. Sejauh ini yang pernah kutanam adalah morning glory biasa, japanese morning glory dan dwarf morning glory (convolvulus).

Thursday, April 24, 2014

Missin me ??

OMG..... !! Its been a few years since my last post...
Ngapain aja ya aku selama itu ? Yah ternyata kesibukan dunia nyata benar benar tidak memberi celah untuk having fun di dunia maya..
Tapi hobi gardener amatir masih melekat kok.. Meski keliatannya aneh, amatiran kok betah tahunan ngga naik kelas haha...
Kegiatan tanam menanam masih berlanjut meskipun kadang berulang kali semai hidup mati karna ngga keurus :P  Makanya tahun ini bertekad dan bikin komitmen pengen bener bener kembali serius sama hobiku ini. Pertama-tama mungkin harus mencari dimana aku menyimpan semua dokumentasi foto foto dulu berikut kameranya >_< maklum, gara-gara hp juga ada kameranya jadi kamera asli benar-benar terlupakan.. (sorry kamera). Dan pencarian dimulai dari sekarang...

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...